Search

Tinjau Lokasi Banjir, Erick Thohir Pastikan Semua Bantuan Tersalurkan - Kompas.com - KOMPAS.com

TANGERANG, KOMPAS.com - Menteri BUMN Erick Thohir meninjau lokasi banjir di Kabupaten Tangerang, Banten, tepatnya di Kecamatan Teluk Naga, Minggu (5/1/2020)

Erick Thohir mengatakan, dirinya akan memastikan paket bantuan dari BUMN ke masyarakat korban bencana banjir tersalurkan dengan baik.

"Saya akan pastikan semua bantuan tersalurkan dengan baik. Semua korban harus menerima bantuan ini," ujar Erick di Tangerang, Minggu (5/1/2020).

Erick juga memantau kegiatan penyaluran bantuan melalui posko penanganan banjir BUMN yang didirikan oleh perusahaan-perusahaan BUMN di lingkungan Bandara Soekarno-Hatta, seperti Angkasa Pura II, PT INKA, Airnav Indonesia, PT Rajawali Nusantara Indonesia, dan PT Sarinah.

Baca juga: 211 Sekolah di Jakarta yang Terdampak Banjir Bisa Digunakan Besok

Dia menyampaikan, Kementerian BUMN akan berusaha secara maksimal untuk bisa memberikan yang terbaik bagi warga korban terdampak banjir dan seluruh korban telah menerima bantuan.

"Kami dari Kementerian BUMN akan bahu membahu meringankan beban warga korban bencana banjir," kata dia.

Dalam upaya penyaluran bantuan ini, kata dia, perlu dilakukan kerja sama dari semua pihak. Dengan demikian, warga dapat memperoleh bantuan dengan mudah dan tak ada lagi keluhan terkait kendala penyaluran bantuan.

"Saya apresiasi kekompakan tim Penanganan Banjir Lintas BUMN, ini contoh sinergi BUMN dengan melibatkan swasta dan stakeholder terkait yang sangat baik," kata dia.

Baca juga: Anies: Hanya 15 Persen Wilayah Jakarta Dilanda Banjir, Itu karena Pompa dan Curah Hujan Tak Seimbang

Ditemui di tempat yang sama, Direktur Utama Angkasa Pura II, Muhammad Awaluddin menjelaskan bahwa bantuan Tim Penanganan Banjir Lintas BUMN dapat mencakup 15.000 korban banjir.

Adapun nilai bantuan yang sudah disalurkan hingga saat ini mencapai Rp 261 juta.

Awaluddin mengatakan, sinergi antar BUMN mampu menjangkau 15.000 korban banjir dan segala bentuk bantuan yang tercatat di Angkasa Pura II.

"Bantuan yang masuk bukan dari BUMN saja tapi banyak support juga dari komunitas dan asosiasi yang mengirim bantuan," kata Awaluddin.

Baca juga: Banjir Surut, Pemkot Tangerang Turunkan Seluruh Personel untuk Kerja Bakti Massal

Lebih lanjut, Angkasa Pura II juga telah melakukan tinjauan serta menyalurkan bantuan di wilayah lainnya seperti Bekasi dan rencananya juga akan berkunjung ke sekitar Halim Perdanakusuma.

“Kami juga sudah bergerak sampai ke daerah Bekasi dan rencananya juga akan ke Halim. Kami akan terus update dan proaktif dalam menyalurkan bantuan ke beberapa daerah terdampak banjir," ujar dia.

Selain bantuan materil, Awaluddin mengatakan Angkasa Pura II juga sudah berkordinasi dengan tim trauma healing center untuk mengobati trauma masyarakat korban banjir.

"Mudah-mudahan kehadiran kami dapat meringankan beban warga dan harapannya kondisi dapat pulih secepatnya," tutur Awaluddin.

Hingga kini, tercatat masih terdapat sekitar 2.000 warga yang mengungsi di Posko Pengungsian Teluk Naga.

Secara keseluruhan tercatat warga yang terdampak banjir di wilayah Kabupaten Tangerang sebanyak 15.232 warga yang terdiri dari 5 Kecamatan yakni Batu Ceper, Cipondoh, Neglasari, Teluk Naga, dan Kosambi.

Let's block ads! (Why?)



"semua" - Google Berita
January 05, 2020 at 05:02PM
https://ift.tt/2QsF06k

Tinjau Lokasi Banjir, Erick Thohir Pastikan Semua Bantuan Tersalurkan - Kompas.com - KOMPAS.com
"semua" - Google Berita
https://ift.tt/34ta3Di
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Tinjau Lokasi Banjir, Erick Thohir Pastikan Semua Bantuan Tersalurkan - Kompas.com - KOMPAS.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.